Pantai Pangandaran musim Ikan Kwer

Pantai Pangandaran musim Ikan Kwer
Pantai Pangandaran selain terkenal dengan Pantainya yang Top juga terkenal dengan hasil laut yang populer. Nelayan Pangandaran sekarang ini banyak mendapatkan tangkapan ikan Kwer kecil atau lentring yang lebih terkenal dengan sebutan ikan Bulu Ayam, jenis ikan ini bentuknya tipis jika digoreng gurih dan renyah.

Ikan Kwer atau Bulu Ayam merupakan bahan yang bagus untuk membuat asin, ini terkenal renyah jika digoreng dan nikmat sebagai lauk pauk.

Hasil tangkapan ikan Kwer oleh Nelayan Pantai Pangandaran yang lumayan banyak sehingga dibuat ikan asin, karena bentuknya yang tipis dan cuaca Pangandaran yang bagus, cukup satu hari untuk mengeringkan dengan cara di Jemur di bawah terik sinar matahari.

Ikan asin kwer atau ikan asin bulu ayam biasanya dijual di kios-kios asin sekitar wisata Pangandaran. Jika sobat pantaiku-ini.blogspot.com, ada yang belum tau dengan jenis ikan asin ini sobat bisa membeli di kios asin sekitar wisata Pangandaran, sebagai oleh-oleh dan pelengkap menu makan sobat pantaiku ini.

Jenis ikan asin kwer atau lebih populer dengan nama ikan bulu ayam, jika masih ukuran kecil, warga sekitar Pangandaran menyebutnya Lentring. Ikan asin Lentring akan lebih renyah jika sudah di goreng karena bentuknya yang tipis.

Jenis ikan asin Lentring atau ikan asin kwer kecil juga enak jika di masak dengan tepung atau dibikin Iwak Peyek. Mungkin sebutan bulu ayam untuk jenis ikan asin ini karena memang bentuknya tipis dan terlihat serat-serat duri tipis menyerupai bulu ayam, dan populer dengan sebutan Ikan Asin Bulu Ayam..

No comments:

Apabila memerlukan informasi wisata, Panduan Hotel, Penginapan, Villa, rumah sewa, katering, Paket Wisata, Booking Hotel di Pangandaran 2024 silahkan hubungi kami :