Sunrise Bagang Pangandaran

Sunrise Bagang Pangandaran
Matahari terbit menyinari bagang Pantai Timur Pangandaran. Sunrise yang indah di bagang apung, tempat menanam rumpon dan mencari ikan di Pantai Pangandaran. Cuaca sedikit berkabut photo yang dihasilkan pun tidak maksimal, lumayan buat menambah kumpulan photo pangandaran di blog pantaiku ini, Photo Pantai Pangandaran sebagai tempat wisata di Jawa Barat Selatan.

Bagang apung terbuat dari bambu dengan bantuan drum bekas sebagai penopang agar bisa mengapung, bagang dibuat menjadi terapung dan diatasnya biasanya dibuat gubug kecil untuk tempat istirahat, dan ke bawahnya diberi pemberat atau jangkar berupa batu besar dengan tambang ukuran besar, agar tidak terbawa gelombang dan arus air laut, menangkap ikan di bagang ini menggunakan jaring bermata kecil yang di lebarkan denga bambu yang diikat di empat ujungnya sehingga membentuk seperti tudung saji yang di bawahnya terdapat jaring yang terbentang, dengan satu batang bambu yang panjang untuk mengangkat dan menurunkan jaring tersebut ke dasar laut.

Jaring seperti ini di sebut "Anco" tetapi dengan ukuran besar dan sangat lebar tidak seperti anco di sungai yang berukuran kecil. Terkadang saat anco berada di dasar laut biasanya di kasih rumpon yang di turunkan hingga kebawah, diatas anco yang ada di dasar laut atau cahaya lampu petromak yang di simpan dipermukaan air laut berada tepat diatas anco, yaitu bertujuan untuk menarik perhatian ikan untuk masuk ke area anco yg berada didasar laut, biasanya cara tersebut dipakai pada saat musim ikan Teri dan ikan Layang karena jenis ikan tersebut sangat tertarik jika melihat cahaya lampu dan langsung mendekati cahaya, selain bagang apung ada juga bagang tanam, yaitu menggunakan bambu yang sangat panjang hingga ke dasar laut ditanam untuk kaki-kakinya sebagai penopang membuat bagang. Selain tempat mencari ikan, bagang juga digunakan sebagai tempat budi daya ikan, seperti ikan Kerapu dan beberapa jenis ikan lainnya.

Pembuatan Bagang memerlukan diatas 200 batang bambu Betung (jenis bambu terbesar), tergantung besar bagangnya terkadang hingga diatas 500 batang bambu, karena termasuk sebagai tempat anco dan gubug tempat istirahat.

Bagang di Pangandaran bisa di jumpai di Pantai Timur Pantai Pangandaran, jika ingin ke bagang bisa menggunakan jasa perahu pesiar Pantai Pangandaran atau Para Nelayan Pantai Pangandaran yang hendak ke Bagang.
Lokasi Bagang Pangandaran berada di tengah perairan Pantai Timur Pangandaran dengan perahu tidak lebih dari 10 menit juga sudah bisa sampe ke lokasi BAGANG.

Keindahan sunrise Pangandaran dari bagang Pantai Pangandaran dengan pesona pagi yang mempesona di Pantai Pangandaran, dan Keindahan warna pagi di bagang Pantai Timur Pangandaran, kota Pangandaran Jawa Barat..

Photo karya : Nano
Photografer Obyek Wisata Pangandaran.

No comments:

Apabila memerlukan informasi wisata, Panduan Hotel, Penginapan, Villa, rumah sewa, katering, Paket Wisata, Booking Hotel di Pangandaran 2024 silahkan hubungi kami :